Senin, 19 Desember 2016

Pelaksanaan Kegiatan UAS Universitas Terbuka di Taiwan

Peserta dan pengawas ujian di Kota Tainan, Dok. waroto


Meski Buruh Migran, Tetap Semangat Meraih pendidikan!


Meski berprofesi sebagai Buruh Migran Indonesia (BMI), tak menyurutkan semangat  meraih pendidikan bagi mahasiswa di Universitas Terbuka Taiwan. Setumpuk pekerjaan dan himpitan kesibukan  tak lantas membuat mereka tertinggal jauh pada kemajuan tekhnologi dan terus berpartisipasi untuk membangun negeri. “Pendidikan adalah senjata ampuh mengubah dunia”. Begitu juga dengan Indonesia! Karena di pundak pemuda-pemudilah kemajuan bangsa dipertaruhkan.

Ujian Akhir Semester (UAS) adalah moment yang sangat mendebarkan bagi setiap mahasiswa. Begitu pula yang dirasakan oleh mahasiswa di Universitas Terbuka ini.  Di samping harus konsistent pada pekerjaan, mahasiswa UT-Taiwan juga dituntut untuk mempelajari mata kuliah per semester. Berkejaran dengan waktu tak ayal  harus mereka lakukan guna menyongsong evaluasi belajar.

PARADE BUDAYA INDONESIA 2016

foto kebersamaan saat pawai parade budaya

PARADE BUDAYA INDONESIA 2016  
Festival Kesenian dan Kebudayaan Indonesia 


Hari Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia yang jatuh pada 17 Agustus 1945 menjadi titik akhir dari perjuangan bangsa Indonesia. Segala tumpah darah para pahlawan terbayar sudah ketika Indonesia berhasil memproklamasikan diri sebagai bangsa yang merdeka dan bebas dari penjajahan oleh kolonial dan Jepang. Proklamasi adalah pintu awal kemerdekaan Indonesia, proklamasi juga menjadi pengakuan kepada dunia luar negeri bahwa Indonesia telah menyatakan diri sebagai negara yang merdeka

Sebagai tanda terima kasih kita sebagai bangsa Indonesia atas semua jasa para Pahlawan yang telah berjuang meraih kemerdekaan dan juga untuk mengenang hari yang bersejarah, untuk itu BEM UT-Taiwan mengadakan kegiatan guna memperingatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia.

Minggu, 18 Desember 2016

KEGIATAN BAGI TAKJIL DI BULAN RAMADHAN

Foto dokumentasi kegiatan yang diambil oleh Bpk. Devriel Sogja.

KEGIATAN BAGI TAKJIL DI BULAN RAMADHAN BERSAMA KDEI & BEM UT-TAIWAN 2016/2017


Bulan Ramadhan adalah bulan suci bagi umat Islam, bulan yang penuh berkah, penuh ampunan dan berlimpah pahala. dimana pada bulan Ramadhan ayat suci Al-qur’an untuk pertama kalinya diturunkan kepada Nabi Muhammad SAW. Pada umumnya seluruh umat muslim menyambut Ramadhan dengan penuh suka cita dan bahagia, pasalnya bulan Ramadhan hanya akan datang sekali dalam kurun waktu satu Tahun.


Sebagai ungkapan rasa syukur kepada ALLAH SWT, pada hari minggu 12 Juni 2016, bertepatan di hari Minggu yang pertama di bulan Ramadhan merupakan awal dari kegiataan bagi takjil berbuka puasa dilakukan. Kegiatan ini diselenggarakan oleh KDEI peduli yang bekerja sama dengan Universitas Terbuka di Taiwan dan Organisasi BEM UT-T.

Senin, 05 Desember 2016

Pekan Bakti Badan Eksekutif Mahasiswa UT-Taiwan 2016

Poster kegiatan Pekan Bakti BEM UT-Taiwan 2016.

Dewasa ini, lingkungan hidup kita kian waktu semakin banyak mengalami ancaman, pencemaran dan kerusakan setiap saat. Kerusakan yang notabene disebabkan oleh pola hidup manusia yang tidak ramah lingkungan merupakan salah satu penyebab yang diyakini turut andil akan terjadinya kerusakan lingkungan. Akibatnya, keseimbangan ekosistem menjadi terganggu, bencana banjir, wabah penyakit baru yang mulai bermunculan dan lain sebagainya. Seperti yang kita tahu, lingkungan adalah salah satu media bagi bakteri dan virus untuk bermigrasi,

Jumat, 02 Desember 2016

RAPAT PERDANA BEM UT-TAIWAN

 saat rapat berlangsung yang berlokasi di Taipei


RAPAT PERDANA BEM UT-TAIWAN

     Badan Eksekutif Mahasiswa atau biasa disingkat dengan sebutan BEM, Pada hari Minggu 12 Juni 2016 yang lalu, telah mengadakan acara rapat perdana yang diadakan oleh Badan Pelaksana / BAPEL UT-Taiwan di Gedung Kantor Dagang dan Ekonomi Indonesia / KDEI yang berada di Taipei. Rapat perdana yang kali pertama dilakukan pada kepengurusan BEM baru periode 2016 / 2017 yang diketuai oleh Sdri. Dwi Susanti beserta wakilnya Sdr. Handoko.